Kamis, 02 Desember 2010

ABOUT KIVENSO




“Hidup Kivenso !”, ya inilah teriakan yang akan anda dengar saat anda berada disekitar area anak – anak 2 Ipa 1 ( Eleven Science One ). Teriakkan ini yang jelas terdengar dan bergema terlebih lagi di saat adanya event – event di sekolah kami tercinta yang ingin di cintai yaitu SMA N 5 Batam. Sebenarnya apa sich KIVENSO itu ?
            KIVENSO adalah singkatan dari ( Kingdom Of  Eleven Science One ). Biasalah… anak – ana ksok ilmiah yang pake – pake kingdom lagi, he …. he …..
            Kingdom ? Sebenarnya Kingdom apa sich yang terbentuk di kelas 2 IPA 1 ini ? Yupz, ini lah Kingdom yang ada di kelas kami Eleven Science One. Kingdom ini di pimpin oleh  Bu Aslah, dengan anak – anak 2 IPA 1 yang berada …
  Di kelas atau di ruang Laboratorium Biologi



          Disebelah Parkiran …


   Di sebelah Masjid…

 
 
      Dan yang paling penting … dekat dengan KANTIN ! 



       Sangat strategis kan letak kelas kami ??? Tapi, loch kok belajarnya di Laboratorium ? Mengapa tidak di kelas ?
Mmmm, pertanyaan ini lah yang cukup menyedihkan bagi kami. Kami harus menerima takdir bahwa sebagai anak Science harus selalu meramaikan Labor Biologi. Tapi ruangan kami, justru dapat dikatakan sebagai kelas yang paling eksklusif, yaitu dilengkapi  dengan …

       Dua white board ..


Dua Kipas …


   Dan dua pintu … 





Semua serba double. Bayangin aja sendiri two gimana suasana yan terlahir dari semua fasilitas yang kami miliki.
Jika anda melihat ke arah belakang diruangan kami akan terlihat tumpukan – tumpukan kursi. Kursi ini dulu merupakan kursi laboratorium biologi. Perkara ini lah yang membuat kelas kami “KIVENSO “ mendapat peringkat ke–19  dari 26 kelas yang tersedia. Weleh ... weleh ... sebuah prestasi yang sangat tidak patut di banggakan. Bukan demikian ?
Di kiri kanan kelas kami terdapat westafel – westafel yang sudah tidak terpakai. Adanya westafel – westafel ini membuat ruangan KIVENSO terasa sempit. Apalagi pada waktu jam Kimia. Mata pelajaran ini selalu mengundang rasa deg – degan disaat ada ttuuran kata “Latihan untuk 10 orang pertama“. ketika ucapan ini terlontar maka, dengan seketika crew Kivenso akan berlomba – lomba untuk mengumpul latihan terlebih dahulu.
Terutama untuk “Crew Kivenso“ yang duduk dibelakang. Mereka harus melewati lintasan – lintasan penuh liku dan rintangan dengan posisi seperti kepiting dalam menempuh perjuangan menuju meja guru.
Horee !!!!  Inilah ungkapan kebahagiaan mereka saat tiba dimeja guru, seakan – akan terlepas dari beban berat. Waduch !!!
Kemudian diruangan “KIVENSO“ terdapat sebuah ruangan yang dihuni oleh 2 orang guru Biologi kita yaitu, dua sekawan Ibu Vera dan Ibu Rina yang selalu setia dan tabah untuk berbagi ruangan dengan kami. Makasih yaa, Ibu !!!
Ya, itulah suka duka kami selama berada di “KIVENSO“. Gimana ? Anda merasa tertarik ?? Jika iya, datang aja ke-KIVENSO pasti akan kami terima dengan senang hati. Tapi, kalau untuk menjadi Kivenso-Crew, maaf, anda sudah terlambat. OK !!!
Sampai jumpa lagi ditulisan berikutnya…. Bye .... Bye ....!!!
           
                                                                  Created by : Devi and Friska